Guna mendapatkan profit terbaik, maka kita pasti dituntut untuk bekerja secara baik. "Hasil tak pernah menghianati usaha" benar bukan.? Saya rasa kalimat itu boleh juga untuk kita renungkan dalam hal ini. Salah satu mantan guru saya mengatakan "Apapun yang dirawat dengan baik maka hasilnya akan baik pula". Setelah kita bekerja secara baik, lalu perubahan atau perkembangannya hanyalah masalah waktu saja. Kalimat-kalimat indah atau motifasi cukuplah tugas P. Mario Teguh dan para motifator lainnya hehe... Tugas saya adalah menyampaikan informasi mengenai beternak rangrang secara akurat.
Gambar C. 035 |
E. Pakan dan cara rawat rangrang pada koloni
Mengupas secara tuntas mengenai merawat rangrang agar hasil kroto maksimal baik
Rangrang merupakan serangga karnivora penghisap yang melumpuhkan mangsanya dengan rahang dan racun asamnya. Setelah rangrang melumpuhkan mangsa, maka rangrang akan memakannya dengan cara menghisap. Seperti yang kita ketahui rangrang prajuritlah yang akan pergi mencari mangsa untuk seluruh rangrang sekoloninya. Adapun binatang yang di sukai rangrang yaitu jangkrik, ulat, dan daging. Selain daging dan serangga rangrang juga menyukai rasa manis seperti gula. Guna mendapatkan hasil kroto yang lebih baik dalam beternak rangrang, maka kita juga bisa memberikannya asupan vitamin tambahan yang bisa kita sajikan di koloni kandangnya. Yang perlu kita ingat adalah (catatan penting) Seperti yang kami jelaskan di awal, rangrang merupakan serangga yang sangat pintar, sebelum rangrang bertelur, rangrang akan menjelajah dan mendata seberapa banyak potensi pakan di sekelilingnya. Maka jika kita menyediakan pakan secara rutin, dengan sendirinya rangrang akan rajin menghasilkan telur-telur yang banyak.
a. Cara Memberi Pakan
Cara memberi seberapa banyaknya/seberapa takaran yang baik, ini sulit saya jelaskan. Namun gambarannya adalah, sajikan saja pakan dan lalu kita pantau seberapa lama pakan itu habis lalu kita berikan pakan yang baru. Hal ini karena kita sulit mengira-ngira karena jumlah dalam setiap toples yang ber beda-beda, dan lagi jumlah rangrang ada ribuan banyaknya. Kenapa menunggu habis, karena sebaiknya pakan yang diberikan adalah segar atau masih baru. Setelah kita sering memberi pakan, saya yakin nanti anda akan memahami apa yang saya maksutkan. Adapun pakan yang bisa diberikan yaitu, jangkrik, ulat hongkong atau ulat lainya, atau daging.
Karena rangrang menyukai rasa manis, maka kita perlu menyajikan air gula yang bisa di sajikan dengan menggunakan tutup botol, atau lepek, atau benda apa saja yang berukuran kecil dan bisa menampung air. Selain menyajikan yang disukai rangrang, hal ini juga dapat dikatakan pemberian minum pada rangrang. Pakan dan minum ini bisa kita sajikan pada tiap-tiap toples. Jadi kita letakan saja di atas toplesnya.
Gambar C. 036 |
Gambar C. 037 |
Gambar C. 038 |
Gambar C. 039 |
Gambar C. 040 |
b. Fitamin Rangrang
Karena beternak rangrang merupakan hal yang masih dianggap langka, maka selain pakan, fitamin juga belum tersedia di toko-toko peternakan. Kalaupun ada masih sulit didapatkan. Maka yang kami berikan untuk mendongkrak produktifitas kroto adalah menggunakan fitamin ayam petelur. Masalah merek kami tidak bisa sebutkan. Namun anda bisa mencobanya dengan yang anda yakini lalu meneliti perkembangannya. Menurut kami penambahan fitamin ayam saat ini dapat dikatakan menguntungkan. Adapun cara pemberianya dapat kita campurkan dengan air gula.
c. Suasana, Suhu, dan Kelembapan
Membahas yang ini merupakan hal yang tidak terlalu wajib bagi saya. Namum apa bila kita menginginkan hasil produktif makin oke, maka hal ini bisa kita praktekan. Jika kita memahami seperti apa suasana sarang rangrang di alam liar, meski rangrang terkadang juga terdapat di pinggir jalan yang panas dan ramai, namun kebanyakan rangrang lebih banyak ditemui di tempat-tempat seperti tegal, kebun, dan hutan tentunya. Maka tak heran kalau peternak rangrang banyak yang menggunakan sistem suasana, suhu, dan kelembapan. Suhu disini adalah yang disukai rangrang dan terbukti dapat mendongkerak produktifitas krotonya yaitu, suhu 26 s/d 31 derajat C dan kelembapan 60 s/d 90. Adapun suasananya redup dan sunyi.
()=o" ()=o" ()=o" ()=o" ()=o"
`` `` `` `` ``
0 Response to "Pakan dan Cara Rawat Ternak Rangrang Pada Koloni | Kroto"
Posting Komentar
Sebaik baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi manusia lain.....